Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PC IPPNU Trenggalek Sebut Kader PK SMK Islam 1 Durenan 'Energik'

Total kader siswa SMK Islam Durenan sebanyak 220 rekan-rekanita. (12/12).


Kaderisasi adalah sebuah keniscayaan. Pimpinan Komisariat (PK) Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) - Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) SMK 1 Islam Durenan Kabupaten Trenggalek menggelar Masa Kesetiaan Anggota (Makesta) diikuti sebanyak 220 siswa. 

Koordinator Kaderisasi Pengurus Cabang (PC) IPPNU, Alfiah Yunia Pratama mengungkapkan, jumlah peserta Makesta yang banyak sedikit membuat kualahan di fasilitator. Karena satu kelas berisi sekitar 81 siswa, serta kriteria yang sangat berbeda dengan ranting.

"Karena kalau di SMK Durenan terkenal dengan orang yang sangat energik dan antusias sekali," ujar Alfiah Yunia Pratama, Ahad (12/12/2021).

Alfiah menambahkan, menurut keterangan panitia yang membedakan dari Makesta-makesta yang lain terletak dari segi perizinan. Karena dari pihak sekolah mewanti-wanti menjaga kesehatan, sebab peserta harus menginap di sekolah.

"Ini kemarin perizinan lebih dari satu bulan untuk bisa menginap. Menunggu PK SMK Assalam dahulu aman baru mendapat Acc perizinan," papar mahasiswa Akuntansi Syariah Semester Akhir UIN Sayyid Ali Rahmatullah (SATU) Tulungagung.

Alfiah menjelaskan, untuk mengawal Tindak Lanjut (TL) seandainya PAC tidak mampu. Karena dengan jumlah peserta yang banyak membuat pengurus harus memaksimalkan sumber daya kader. Paling tidak separuhnya bisa aktif di komisariat maupun di ranting masing-masing.

"Kalau dari teman-teman di PK memang benar alasannya terpaksa, tetapi tugas berat kalian adalah membuat terpaksa menjadi tertarik untuk di IPNU-IPPNU," tutupnya. 

Senada, anggota Kaderisasi PC IPNU Trenggalek, Bimi Maulana Hanif mengungkapkan, yang membedaka antara Makesta yang di PK SMK Islam dengan yang lain adalah jumlah kader. Seyogyanya harus mengawal kader yang ditugaskan kepada PK IPNU-IPPNU SMK Islam Durenan.

Cara yang dibuat bisa melalui semua alumni peserta Makesta untuk dikoordinir setiap kelompok. Kelompok tersebut berguna untuk mempermudah mendampingi kader agar lebih berkembang.

"Selain itu agar tetap eksis, jadi nanti ada rutinan atau kajian dan lain-lain," beber Bimi.


Madchan Jazuli
Madchan Jazuli Kawulo alit. Sntrjjr. GLK-MLG

Posting Komentar untuk "PC IPPNU Trenggalek Sebut Kader PK SMK Islam 1 Durenan 'Energik'"